Sabtu, 12 Januari 2013

Dimulai Dari Nol

Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Heeeeei, udah 2013 aja. Ahirnya bisa nulis postingan blog pertama gue di 2013. Seneng bercampur sedih, seneng akhirnya gue nemuin banyak sekali inspirasi-inspirasi baru. Sedihnya, kondisi semakin nggak menentu di 2013.

Terakhir yang paling gue sorot yaitu ketika penunjukan Roy Suryo menjadi Menpora. Menurut gue ini hal yang paling absurd dilakui pak presiden SBY. Dengan bidang yang berbeda, entah kenapa pakbeye menunjuk pakar telematika tersebut untuk nanganin yang namanya pemuda dan olahraga di Indonesia.
Menpora baru
Beberapa hedaline berita di tanah air -pun menyoroti kejadian ini, contohnya:

"Roy selama ini lebih dikenal sebagai pakar foto digital dan video serta dosen di sebuah perguruan tinggi negeri. " (Republika)

Entah apa yang ada dipikiran pakbeye, kok bisa-bisanya ngambil keputusan yang gue nilai sangat absurd. Mungkinsuatu saat nanti Olga bisa jadi bupati disuatu daerah.


Lupakan sejenak tentang menpora baru, yang jelas di 2013 ini gue pengen ngeyakinin kalau di tahun ini adalah tahun pembuktian gue.

Gue mau buktiin kalau disini gue bisa jadi orang yang berguna bagi agama, masyarakat dan keluarga. Beberapa action juga udah gue lakuin . Ada yang ngajakin ngeband, buat proyek baru dan berbagai macam lainnya. Pokoke 2013 harus jadi tahun pembuktian buat gue! Hehehehe

Aku minta do'anya buat yang ngebaca postingan blog ini, semoga kalian juga ngedapetin apa yang terbaik untuk kalian.

Semangaaat!!

0 komentar:

Posting Komentar